Hai, saya Pribadi Pramudya
Panggil saja Pram.
Melalui blog sederhana ini, saya akan berbagi informasi tentang pengembangan diri dan karir melalui peningkatan keterampilan: hard skill ataupun soft skill.
Selain pengembangan diri, ada juga topik tentang wawasan umum lainnya yang bersumber dari pengalaman saya pribadi.
Berawal dari pengamatan saya selama ini, ternyata masih belum banyak blog yang membahas tentang pengembangan diri berbahasa Indonesia.
Karena itulah, pripramudya.com hadir dengan visi “Menjadi blog pengembangan diri pilihan utama masyarakat Indonesia.”
“Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah.”
– Pramoedya Ananta Toer, House of Glass
Terima kasih banyak sudah berkunjung ke blog ini.
Syarat dan Ketentuan
Segala konten yang ada di blog ini merupakan opini atau pendapat, juga pengalaman dari saya pribadi.
Saya sebagai pengelola blog tidak bertanggung jawab atas segala dampak baik ataupun buruk yang dialami pembaca sebagai akibat dari konsumsi konten pripramudya.com.
Konten di blog ini dapat disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons BY 4.0.
Kamu diperbolehkan:
- Berbagi — menyalin dan menyebarluaskan kembali materi ini dalam bentuk atau format apapun;
- Adaptasi — menggubah, mengubah, dan membuat turunan dari materi ini untuk kepentingan apapun, termasuk kepentingan komersial.
Dengan ketentuan mencantumkan atribusi/kredit dari pemilik asli dari konten di blog ini.
Kebijakan Privasi
Kami menyadari dan mengakui pentingnya data pribadi yang telah Anda percayakan kepada Kami dan percaya bahwa merupakan tanggung jawab kami untuk mengelola, melindungi dan mengolah data pribadi Anda dengan baik.
Kebijakan Privasi ini (“Kebijakan Privasi” atau “Kebijakan”) ini dirancang untuk membantu Anda memahami bagaimana kami mengumpulkan, menggunakan, mengungkapkan dan/atau mengolah data pribadi yang telah Anda percayakan kepada Kami dan/atau Kami miliki tentang Anda, baik di masa sekarang maupun di masa mendatang, serta untuk membantu Anda membuat keputusan yang tepat sebelum memberikan data pribadi Anda kepada Kami. Dan Kami berkomitmen untuk melindungi dan merahasiakan data pribadi Anda sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Perolehan dan pengumpulan data pribadi
Perolehan dan pengumpulan data pribadi yang dilakukan dibatasi pada informasi yang relevan dan sesuai dengan tujuannya, yang meliputi:
- Alamat e-mail
- Halaman yang dikunjungi
- Negara/bahasa asal pengunjung
- Gawai atau perangkat yang digunakan
- Web browser yang digunakan
- Berapa lama kunjungan website
- Referer (perujuk)
Penggunaan data pribadi
Data pribadi Anda digunakan untuk kepentingan-kepentingan berikut:
- Menghubungi pengguna sewaktu-waktu jika dibutuhkan
- Mengirimkan update konten/tulisan terbaru
- Menawarkan layanan/produk
- Memonitor performansi website pripramudya.com
Dengan menyetujui Kebijakan Privasi ini, Anda mengakui bahwa Anda telah membaca dan memahami Kebijakan Privasi ini dan menyetujui semua ketentuannya.
Jika ada yang ingin ditanyakan lebih lanjut tentang syarat dan ketentuan atau kebijakan privasi bisa kontak atau kirim pesan melalui telegram saya.